24 C
en

SMKN 3 KABUPATEN TANGERANG BANTEN MEMPERINGATI HARI LAHIR NYA PANCASILA. 👇👇


 Media{🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩}Nasional


Banten:Krimsuspolri.com

Tangerang// Tanggal 01 Juni bangsa Indonesia memperingati sebagai hari lahirnya Pancasila,buah hasil pemikiran para pejuang kemerdekaan Indonesia untuk menjadi landasan bernegara.

Begitupun SMKN 3 Kabupaten Tangerang yang secara rutin setiap tanggal 01 Juni selalu mengadakan upacara untuk memperingati hari lahirnya Pancasila.

Pada kesempatan kali ini pemimpin upacara dipimpin langsung oleh kepala Tata Usaha sekolah SMKN 3 Kabupaten Tangerang bapak Alam Ismanto St.


Kepala Sekolah SMKN 3 Kabupaten Tangerang Drs Rachmat Agus Sugiarto beliau menyampaikan kepada segenap para hadirin yang hadir dalam upacara Harlah Pancasila baik dari para dewan guru, staf pengajar maupun para siswa dan siswi yang mengikuti upacara tersebut,agar menjadikan Pancasila sebagai ideologi dan landasan bernegara,yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari baik bermasyarakat, beragama dan bernegara.


"Pancasila bukan hanya slogan negara saja,tapi kita harus pahami dan amalkan butir-butir Pancasila dalam setiap sendi kehidupan sehari-hari.

Karena Pancasila sebagai ideologi dan dasar negara Republik Indonesia yang harus kita amalkan.


Pancasila lahir dari pemikiran para pejuang kemerdekaan untuk menyatukan seluruh suku yang ada di Indonesia dirangkul dalam Bhinneka Tunggal Ika sehingga bangsa Indonesia ini dapat memperoleh kemerdekaan, Pancasila dan nilai-nilai yang dikandungnya merupakan bintang yang memandu kehidupan bangsa, agar sesuai dengan cita-cita pendirian bangsa Indonesia.

Didalam Pancasila juga terkandung nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi nilai-nilai inklusivitas, toleransi dan gotong royong.


Lebih dari itu, saya mengajak kepada seluruh hadirin khususnya kepada seluruh komponen bangsa untuk mengutamakan Pancasila dengan cara dan metode kekinian dalam menyongsong demografi untuk Indonesia Emas 2045"tuturnya

Reporter MKP:E,Permana

Redaksi. Natoras Parsada

Editor: Black

Penerbit. 👇👇👇



Older Posts
Newer Posts