Babinsa Koramil 0825-09 Tegaldlimo, Pendampingan Petani Serap Gabah Ke Bulog Banyuwangi, Wujud Sinergi Tingkatkan Kesejahteraan Petani
KrimsusPolri.Com//Banyuwangi – Badan Urusan Logistik (BULOG) Banyuwangi menunjukkan komitmennya dalam mendukung petani lokal melalui kegiatan serap gabah yang dilaksanakan di Dusun Kutorejo, Desa Kalipait, Kecamatan Tegaldlimo. Senin (21/04/2025).
Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 07.00 WIB hingga selesai ini merupakan hasil sinergi antara BULOG Banyuwangi, Dinas Pertanian/PPL, Babinsa Desa Kalipait, Kelompok Tani (Poktan) Purwo Indah, dan petani setempat.
Dalam kegiatan ini, BULOG Banyuwangi secara langsung menyerap gabah dari petani Bapak Imam Tohari yang memiliki lahan seluas 1,6 hektar. Sebanyak 175 karung gabah dengan total berat 9.090 kg berhasil diserap dengan sistem pembayaran transfer senilai Rp 59.085.000,-. Selain itu, BULOG juga menanggung biaya transportasi sebesar Rp 1.800.000,-.
Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari berbagai pihak terkait, antara lain Bapak Mamas dari BULOG Banyuwangi, Ibu Amelia Dewi dari Dinas Pertanian/PPL, Serda Vendi Agustian selaku Babinsa Desa Kalipait, Bapak Ponimin selaku Ketua Poktan Purwo Indah, dan Bapak Imam Tohari sebagai petani pemilik gabah.
Bapak Mamas (BULOG Banyuwangi), menyampaikan "Kami dari BULOG Banyuwangi sangat mengapresiasi hasil panen dari petani di Desa Kalipait ini. Kegiatan serap gabah ini merupakan wujud nyata komitmen kami dalam mendukung petani lokal dan menjaga stabilitas harga pangan di wilayah Banyuwangi. Kami berharap kerjasama yang baik ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang besar bagi para petani." Ucap Mamas. Perwakilan dari Bulog Banyuwangi
Ibu Amelia Dewi (Dinas Pertanian/PPL), menambahkan "Pemerintah Kabupaten Banyuwangi melalui Dinas Pertanian terus berupaya untuk mendampingi dan memberikan dukungan kepada para petani. Kegiatan serap gabah oleh BULOG ini sangat membantu petani dalam memasarkan hasil panennya dengan harga yang wajar. Kami berharap petani dapat terus meningkatkan kualitas hasil panennya dan memanfaatkan program-program pertanian yang ada." Tambahnya.
Serda Vendi Agustian (Babinsa Desa Kalipait) "Sebagai Babinsa, kami memiliki tanggung jawab untuk turut serta dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, termasuk para petani. Kami sangat mendukung kegiatan serap gabah ini dan siap membantu dalam kelancaran prosesnya. Sinergi antara TNI, BULOG, Dinas Pertanian, dan kelompok tani ini sangat penting untuk kemajuan sektor pertanian di wilayah kami." Ucap Serda Vendi Babinsa Kalipait
Bapak Ponimin (Ketua Poktan Purwo Indah) "Kami sangat berterima kasih kepada BULOG Banyuwangi yang telah hadir dan menyerap hasil panen anggota kelompok tani kami. Kegiatan ini memberikan kepastian harga dan membantu meningkatkan pendapatan petani. Kami berharap BULOG dapat terus melakukan kegiatan serupa di wilayah kami." Katanya
Bapak Imam Tohari (Petani Pemilik Gabah) "Saya sangat senang dan terbantu dengan adanya program serap gabah dari BULOG ini. Harga yang ditawarkan sesuai dan pembayarannya juga cepat melalui transfer. Semoga program ini terus berjalan sehingga kami para petani dapat lebih sejahtera." Tandasnya.
Serda Vendi menambahkan "Kegiatan serap gabah ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para petani di Desa Kalipait khususnya, dan Kabupaten Banyuwangi pada umumnya, serta memperkuat ketahanan pangan daerah. Armada pengangkut Colt Diesel dengan nomor polisi P 8216 VC digunakan untuk mengangkut 175 karung gabah jenis benih padi Mapan tersebut. Pungkasnya.
(Jokam - 354)